Kamis, 17 Juli 2014

Manisan Enau

Siapa orang sehat yang tak suka dengan manisan Enau,  sering dicampur dengan berbagai ragam olahan minuman tradisional, bahkan juga  cocok dikemas sebagai makanan kalengan.
Ada orang yang menambahkan sirup tertentu ke dalam manisan Enau, biasanya yang ditambahkan untuk mengorientasi variasi rasa dan juga sirup yang  mengandung kadar gula tinggi/sirup kental.
Lain orang lain kesukaannya  it's oke . Giliran penulis gak suka  pake tambahan apapun kecuali perasa vanila dan secuil garam. Hehehe maklum penulis sukanya makanan yang sederhana aja pengolahannya yg penting memenuhi ktriteria sehat dan rasa yang sealami mungkin.  Manfaat Enau bagi kesehatan bisa dilihat di ... http://for-homerecipes.blogspot.com/2014/07/puding-bit-enau-dan-manfaatnya.html

Manisan Enau

Bahan: 
Enau kupas 500 gram
Air secukupnya
garam 1/2 sdt
Pewarna makanan 1/2 sdt , kali ini penulis pake pewarna kuning
Bubuk Vanila 1/sdt
Gula putih 600 gram

Cara Buat:
Bersihkan cuci buah Enau di air mengalir, masukkan dalm wadah panci pemasak tambahkan air hingga permukaan air lebih tinggi dari permukaan Enau ,merendam buah enau. Masukkan garam, pewarna makanan .Rebus hingga mendidih  matang dan agak lama merebusnya  diperkirakan buah Enau agak lembut atau sesuai selera.   Matikan kompor, sisihkan buah enau di dalam tapisan, tiriskan hingga 1-2 jam atau lebih sambil  sesekali dibolak balik  Enau tirisnya supaya airnya keluar. Jangan membolak balik Enau langsung dengan tangan tapi gunakanlah sendok atau alat lainnya  agar manisan Enau nantinya tidak cepat basi, asem berjamur.

Karena penulis membuat manisan Enaunya  digunakan untuk berbuka puasa maka meniriskannnya tidak sampai 2 jam. Ada orang meniriskannya sampai 6-8 seharian.  Semakin lama buah Enaunya ditiriskan maka semakin lama awetnya nanti diisimpan setelah dibuat manisan.  Semakin lama buah Enaunya ditiriskan semakin didapatkan hasil manisan enau yang lebih kering nantinya.  Semuanya sesuai selera dan maksud pembuatannya.

Buah Enau yang  telah ditiriskan dimasukkan ke dalam wadah, taburi gula putih ke seluruh permukaannya, tutup.  Enaknya menikmati manisa Enau setelah diperkirakan Enau meresap gula. Sudah pasti deh manisan yang penulis buat ini dengan pengeringan  1 jam lebih akan menghasilkan larutan air Enau dan gula,  ada yang suka juga menikmatinya.
Manisan  Enau siap untuk dinikmati.

1 komentar:

  1. Artikel Manisan Enau ini sangat informatif! Saya suka cara penulisannya yang jelas dan mudah dipahami. Terima kasih atas penjelasan yang lengkap!

    BalasHapus